Di Sambut Hangat, Oleh Ribuan Masyarakat Setempat; Calon Bupati Radityo Egi Pratama

fokusliputan.com_ Di sela kunjungan kerja Mentri Perdagangan Repoblik Indonesia (Mendagri) Zulkifli Hasan di Kabupaten Lampung Selatan.

Membagi-bagikan bingkisan untuk ribuan Masyarakat di Kecamatan Merbau Mataram, Kabupaten setempat. Selain itu zulhas juga sekaligus memperkenalkan calon bupati Radityo Egi Pratama. Sabtu, 03 Agustus 2024. 

Kunjungan kerja Mendagri di PT Sari Segar Husada di Lampung Selatan untuk Pelepasan Ekspor Produk Kelapa (produk olahan kelapa) ke Australia, Belanda, Tiongkok dan Tanzania. Usai kegiatan Kementrian tersebut, Zulhas menyempatkan diri untuk menyapa warga di dua titik di Kabupaten Lampung Selatan. 

Titik pertama, Ketua Umum Partai Amanat Nasional ini berkunjung di Lapangan Sepak Bola Giriharjo, Kecamatan Merbau Mataram, kedatangam zulhas yang di damping oleh Bakal Calon Bupati (balonbup) Radityo Egi Pratama serta Liaison Officer (LO) Budi Setyawan, Ketua tim kemenangan satu  Lampung Selatan H. M Hazizi beserta Sekjen Rusman Efendi di sambut hangat oleh ribuan masyarakat setempat. 

Kemudian dititik kedua, rombongan bergerak ke Lapangan depan SDN2 Panca Tunggal Kecamatan Merbau Mataram.

Terdapat kurang lebih tiga ribu warga antusias menyambut tibanya zulhas. 

Pada kesempatan itu, ketum Partai PAN ini sekaligus memperkenalkan anak menantunya yang akan mencalonkan diri sebagai Bupati di Kabupaten Lampung Selatan mendatang. 

"Saya mengucapkan terimakasih kepada warga merbau mataram yang sudah menjalani pemilu untuk presiden kita dengan damai dan lancar, alhamdulilah dukungan kita untuk pak jokowi dan pak prabowo menamg. Dan menghadapi pilkada mendatang, saya memperkenalkan putra saya raditiyo egi pratama untuk dipilih dalam pilkada ini," katanya. 

Menurutnya, putranya ini bakal memprogramkan semua kondisi jalan yang rusak dan menjadi keluhan masyarakat selama ini. 

"Pak jokowi sudah berapa kali datang kelampung dan sudah melihat kondisi jalan yang hancur, kemudian beliau memberikan anggaran untuk dibaguskan, benerapa minggu lalu beliau (presiden jokowi) kembali kelamlung dan masih banyak jalan yang rusak. Nah nanti kalau putra saya menang maka semua jalan akan dimuluskan," lanjutnya. (Ali imron)