Satlantas Polres Tapteng Berikan Sim A Dan Sim C Gratis “Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke 73”

fokusliputan.com_Tapanuli Tengah

Dalam Rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-73 Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tapanuli Tengah Sumatera Utara memberikan SIM GRATIS bagi masyarakat Tapanuli Tengah Sumatera Utara. Dengan Semangat Promoter, Pengabdian Polri untuk Masyarakat, Bangsa dan Negara". Selamat Atas HUT Bhayangkara ke – 73. 



Kapolres Tapanuli Tengah Sumatera Utara AKBP Sukamat melalui Humas Polres Iptu R.Sipahutar mengatakan untuk menyambut HUT Bhayangkara ke-73, kita melakukan berbagai kegiatan. 

Selanjutnya, Kasatlantas Polres Tapanuli Tengah AKP.Sofyan Nasution menyampaikan Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-73, Satuan Lalu Lintas Polres Tapanuli Tengah memberikan SIM A dan SIM C GRATIS, bagi yang lahir pada tanggal 01 Juli. Adapun syarat dan ketentuannya ; telah berusia 17 Tahun, Surat Keterangan Sehat, Lulus Ujian dan Praktek, dan memiliki KTP wilayah Kabupaten Tapanuli Tengah. Kegiatan ini hanya dilayani pada tanggal 01 Juli 2019.